KKNM STFI Angkatan 2011

KKNM STFI Angkatan 2011

N1

Kuliah kerja nyata mahasiswa (KKNM) merupakan mata kuliah wajib untuk mahasiswa semester 7 tahun akademik 2014-2015. KKNM dilaksanakan di Desa Cibeureum, Kecamatan Kertasari Kabupaten Bandung yang diikuti oleh 90 mahasiswa angkatan 2011 dengan 52 orang mahasiswa reguler pagi, 29 orang mahasiswa reguler sore, dan 9 orang mahasiswa konversi selama 14 hari mulai dari tanggal 3 Januari 2015 hingga 17 Januari 2015.

N2

Desa Cibereum terletak di daerah Bandung Selatan sekitar 1,800 m di atas permukaan laut. Akses untuk mendapatkan informasi dan fasilitas kesehatan oleh masyarakat masih belum optimal sehingga Desa Cibereum dipilih menjadi tempat KKNM dan pengabdian masyarakat di bidang farmasi.

N3

            Peserta KKNM dibagi menjadi 5 kelompok yang ditempatkan dalam 5 dusun berbeda, yaitu Dusun Cirawa, Neglasari, Cibereum, Lebak Sari, dan Cihalimun. Tiap dusun memiliki 3 – 5 rukun warga. Setiap kelompok menempati rumah warga yang diberikan oleh aparat desa.

 N4

Kegiatan dalam KKNM dibagi dalam dua kelompok yaitu kegiatan yang melibatkan dosen sebagai bagian dari pengabdian kepada masyarakat dan program mahasiswa tanpa melibatkan dosen. Terdapat empat kegiatan yang melibatkan dosen dibawah PPPM, yaitu program tes gula darah dan tekanan darah disertai pelayanan informasi obat untuk dua penyakit tersebut, program pelatihan cara belajar ibu aktif (CBIA), program tanaman obat keluarga, dan program pembuatan website desa. Selain melibatkan dosen, program yang dilakukan dalam pengabdian masyarakat juga melibatkan asisten tetap laboratorium dan tim redaksi SIGNA.

 N5

Tingkat penerimaan penduduk sangat baik, hal ini ditunjukkan dengan cukup tingginya keikutsertaan masyarakat dalam setiap kegiatan yang telah dilaksanakan.

 N6

Penilaian kinerja mahasiswa dilakukan oleh dosen pembimbing tiap kelompok, nilai kolektif dari kepala desa, nilai kolektif kelompok dari kepala dusun atau RW tempat tinggal kelompok, dan penilaian silang dari koordinator desa dan ketua tiap kelompok.

 Penulis : Muthia Ulfah     

Mahasiswa