Sabtu, Juli 27, 2024

Tentang SIGNA

Tentang SIGNA

Sekolah Tinggi Farmasi Indonesia (STFI) yang baru dibangun dalam dunia pendidikan di bawah naungan Yayasan Hazanah pada tahun 2001 lalu, tentu memiliki latar belakang yang kuat untuk menghasilkan insan pemuda/i yang mempunyai kepedulian akan tuntutan dunia komunikasi yang semakin canggih baik pada dunia Jurnalistik maupun dunia Hubungan Masyarakat.

Pada Tanggal 16 Juni 2014, untuk pertama kalinya di STFI lahirlah Pers Jurnalistik yang berorientasi pada bentuk majalah online yang diberi nama “SIGNA” (STFI Ignited Magazine) dan majalah ini terwujud atas kerja keras Bagian Hubungan Masyarakat (Humas) di kampus STFI serta dukungan penuh dari 7 orang mahasiswa yang berasal dai 3 angkatan berbeda.

Majalah online Sekolah Tinggi Farmasi Indonesia berisi informasi seputar kegiatan kampus, artikel-artikel ilmiah populer, tips-tips kesehatan, agenda acara ilmiah dan non ilmiah, dll. Disajikan untuk mahasiswa farmasi dan kesehatan, juga untuk siapa saja yang memerlukan informasi ringan tentang kesehatan.

motto :  Serve The Freedom of Inteligent

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *