Nobel 2014 yang merupakan penghargaan bergengsi di dunia kini telah diraih oleh para tokoh yang memiliki jasa luar biasa terhadap dunia. Ada hal yang unik dari para penerima penghargaan ini, diantaranya:
- Nobel Perdamaian 2014 diberikan kepada aktivis perempuan Malala Yousafzai dari Pakistan dan Kailash Satyarthi asal India atas jasa mereka terhadap hak pendidikan kaum perempuan dan anak-anak. Menariknya, Malala dinobatkan sebagai Peraih Nobel termuda disepanjang sejarah, yaitu 17 tahun.
- Shuji Nakamura, satu dari tiga ilmuwan (Amano dan Akasaki) pemenang Nobel Fisika 2014, membuat dunia abad 21 diterangi LED. Dibanding lampu tabung neon yang berusia 10 ribu jam, LED berusia seratus ribu jam. Namun ternyata, seorang Nakamura memiliki kisah sedihnya ketika tak dihargai perusahaan yang berusaha dibesarkan.
- Penulis Perancis kelahiran 69 tahun lalu, Patrick Modiano, meraih anugerah Nobel Sastra 2014, penghargaan tertinggi dunia kesusastraan. Dia menyisihkan kandidat lain lebih favorit, seperti dilansir oleh the Times of India, yaitu penulis Jepang Haruki Murakami dan Penulis Kenya Wa Thiong’o. Uniknya, relatif tidak dikenal diluar Perancis, sehingga respon awal di twitter tak terlalu positif. Bahkan, banyak yang mengeluh, lagi-lagi penulis kurang dikenal pembaca awam memenangkan Nobel Sastra.
Beberapa tokoh diatas sangat bisa menjadi inspirasi bagi kita semua. Mungkin, untuk mendapatkan penghargaan Nobel terlalu muluk-muluk bagi kita, namun ketika kita terus melakukan yang terbaik maka sang motivator Mario Teguh selalu bilang: “Lalu, perhatikan apa yang terjadi. Itu!”
Penulis : Sri Wahyuni